Back
The Photobook Club Jakarta is a platform to discuss photobook from local Indonesian photographer and International ones.
The Photobook Club Jakarta is a platform to discuss photobook from local Indonesian photographer and International ones.
Kami di Photobook Club percaya bahwa sebuah buku foto adalah cara yang paling efektif untuk menyampaikan sebuah karya. Sebuah buku memungkinkan para pemiliknya untuk membawa sekumpulan cerita yang seharusnya hanya dinikmati di ruang-ruang pamer yang bersifat publik untuk ditempatkan di ruang pribadi yang sangat privat dan dapat dibawa untuk ditunjukkan ke orang lain. Namun buku sendiri bukan tanpa kelemahan, harga, bentuk atau ukuran, serta keterbatasan jumlah membuat banyak orang untuk tidak dapat memiliki sebuah buku.
Publikasi-publikasi alternatif seperti zine atau newspaper print tentu saja memiliki niche sendiri yang berbeda dengan buku foto, namun sebuah zine katakanlah bisa juga menjadi alternatif percetakan yang lebih murah dan terjangkau. Hal ini sudah pernah dibuktikan dengan buku David Alan Harvey yang berjudul Based on A True Story yang dirilis dengan 2 versi, yaitu versi hardcopy dan versi newspaper print dengan harga yang berbeda jauh.
Untuk merayakan keberadaan publikasi-publikasi alternatif ini The Photobook Club mengundang rekan-rekan sekalian untuk berpartisipasi dalam diskusi yang akan diadakan di Pannafoto pada tanggal 30 Maret 2014 pukul 11:00 sampai dengan 13:00. Pada diskusi ini yang akan menjadi narasumber adalah:
– Ika Vantiani | Seniman pernah menjabat sebagai Kepala Sekolah Kelas Pagi Jakarta, menerbitkan zine “I Wish I Am A Camera”
– Bungkus! Bandung Photography Now | Sebuah publikasi elektronik dwi bulanan yang terfokus pada perkembangan fotografi di Bandung.
– Toro Elmar | Rally The Troops Press penerbitan independen yang berbasis di Jakarta, Indonesia yang terfokus pada seni, sastra, fotografi dan desain.
– Tim Redaksional The Future of The Past | Zine yang terfokus pada fotografi analog di Indonesia.
Share this:
Like this:
Related